Memperingati HUT ke-26 UKMU KMHD Adakan Berbagai Macam Kegiatan


Mataram (14/03/17)- Dalam rangka merayakan hari jadi Unit Kegiatan Mahasiswa Keluarga Mahasiswa Hindu Dharma Universitas Mataram(UKM KMHD Unram) yang ke-26, pihaknya mengadakan acara diikuti seluruh anggota maupun alumni KMHD Unram. Acara ini dibagi menjadi acara Skala(acara pembuka) yang diadakan pada tanggal14 mei 2017 dan juga acara Niskala(acara penutupan) yang diadakan pada tanggal 10 juni 2017. Pada acara Skala diadakan berbagai macam lomba antara lain lomba desain logo, lomba utsawa dharma gita, serta lomba olahraga. Bertempat di gedung Arena Budaya Unram acara Skala awalnya dibuka dengan sambutan ketua Panitia serta  Pembina dari KMHD sendiri yang membuka acara Skala tersebut.
Acara selanjutnya yaitu dimulainya lomba Utsawa Dharma Gita yang terdiri dari 3 jenis lomba, lomba Sloka, lomba Dharma Wacana, dan lomba KIdung grup. Lomba yang diadakan bertujuan untuk mengasah kemampuan anggota KMHD dalam pengetahuan agama dan membentuk sikap toleransi menurut kitab suci Veda. Selain lomba Utsawa Dharma Gita, diadakan juga berbagai macam lomba olahraga untuk memeriahkan hari jadi yang ke 26 ini. Ada 2 macam lomba yang diadakan yaitu lomba futsal dan lomba bulu tangkis. Lomba futsal bertempat di Asri Futsal sedangkan lomba bulu tangkis bertempat di Gor Bintang.  Acara utama pada acara Skala ini adalah saat acara temu kangen dengan para alumni KMHD, alumni diundang mulai dari angkatan 1991 s/d 2016. 
Pada acara Temu Kangen ini diawali dengan berbincang-bincang mengenai mula-mula pembentukan KMHD sendiri, selain itu juga alumni dan mahasiswa hindu saling berbagi informasi dan pengalaman agar kedepannya semakin baik. Setelah itu para tamu undangan disuguhkan dengan penampilan Genjek Punk Lege dari mahasiswa Hindu Unram, dan juga band akustik dari mahasiswa hindu lain. Acara semakin meriah saat dimana pemotongan tumpeng yang telah disiapkan panitia untuk memperingati hari jadi UKM KMHD Unram yang di potong oleh ketua panitia bersama dengan alumni dan pembina KMHD sendiri.
Acara Niskala bertempat di Pura Gunung Agung, kegiatan utama pada cara penutupan ini yaitu persembahyangan serta pekemitan bersama yang diikuti oleh seluruh anggota maupun alumni KMHD. Sebelum dimulainya acara persembahyangan tersebut, disuguhkan tarian puspanjali oleh beberapa mahasiswi anggota KMHD. Setelah melaksanakan persembahayangan bersama, para anggota melakukan makan bersama diareal luar pura(Bale). Pada saat itu juga pihak panitia mengungumkan para pemenang dari lomba Utsawa Dharma Gita serta penyerahan hadiah untuk semua pemenang dari berbagai macam lomba yang telah dilaksanakan pada acara Skala.

Untuk menghabiskan waktu sebelum melaksanakan persembahyangan malam, mahasiswa dihibur dengan beberapa film yang diputar oleh pihak panitia. Selain itu tak banyak juga mahasiswa yang asik bercengkrama dan berbagi pengalaman satu sama lain. Serta diadakan permainan-permainan untuk menghabiskan waktu pada malam itu. Di pagi hari setelah melaksanakan persembahyangan bersama, acara niskala ditutup oleh ketua panitia dan juga mengakhiri acara HUT  KMHD yang ke-26 tahun 2017.

Nyepi Kampus UKMU KMHD UNRAM 2017


Hari Raya Nyepi Tahun Baru Caka 1939, UKMU KMHD Unram merayakannya dengan mengadakan “Nyepi Kampus” dengan berbagai rangkaian acara yaitu Donor Darah, Dhara Bhakti dan Dharma Santhi. Kegiatan donor darah diadakan di Arena Budaya pada hari Sabtu, 18 Februari 2017. Acara dimulai pada pukul 07.30 wita hingga siang hari yang diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Marsh KMHD Unram, sambutan-sambutan dan juga acara dimeriahkan oleh Bloody Marry, Picture From Youth, Dreamhight, Noname, Tone of Friend, HND, Ecik(Solo), Favian Faust, AM band, RabelGlad, Psycostalk, Anang Isal, Hibari Satria, Fandy Ovie dan juga games seu dari panitia. Selain itu, akhir acara ada hiburan tambahan dari sekertaris UKMU KMHD Unram beserta Ketua Panitia Nyepi Kampus dengan bernyanyi bersama. Selain donor darah, ada juga bazar makanan dan chek kesehatan gratis seperti chek tensi darah, gula darah, buta warna, lingkar perut serta tinggi dan berat badan. Acara berlangsung sangat seru sehingga dapat mengumpulkan 70 kantung darah. Acara ini didukung oleh PMI, Prodia, Jaxco, Pandan, KSP tanpa nama, RM Jeruk Manis, IKBH Polda NTB, Bank BDP Bali, Banjar Dharma Yasa Kota Mataram, Relaxa, Oat8 dan Good Day. Februari berlalu, kegiatan selanjutnya pada bulan maret yaitu Dharma Bhakti yang dilaksanakan pada hari Minggu, 5 Maret 2017 yang dimulai pada pukul 07.00 wita di Pura Muter Medain, Desa Badrain Kecamatan Narmada. Bersama-sama bergotong royong membersihkan pura, pembuatan lubang peresapan air, membuat tempat sampah, pengadaan alat-alat kebersihan serta penanaman pohon bersama Keluarga Mahasiswa Hindu Dhrama Universitas Mataram. Selain bergotong royong, persembahyangan bersama juga diadakan disana.
Puncak perayaan Nyepi kampus 2017 yang paling ditunggu-tunggu adalah Dharma Santhi pun tiba. Sabtu, tanggal 1 April jam 7 malam acara dimulai. Bertempat di Arena Budaya Universitas Mataram yang dihadiri oleh ratusan tamu undangan dan umum. Dengan menampilkan kreativitas mahasiswa Hindu Universitas Mataram yang berjudul “Fragmentari Dalem Balingkang” yang mengisahkan perjalanan hidup seorang Raja bernama Jayapangus yang terlibat dalam segitiga asmara dengan Dewi Danu beserta putri dari Negri Cina yaitu Kang Cing Wie. Sebelum pertunjukan dimulai, acara pertama yaitu Puja Astuti, Penayangan Slide KMHD yang berisi tentang persiapan Nyepi Kampus pada tahun 2017 dan tahun-tahun sebelumnya. Setelah Wakil Rektor datang yaitu Bapak H.Muh.Natsir.SH.M.Hum disambut dengan Tari Balanjani yang merupakan Tarian khas Sasak yang ditarikan oleh 5 orang penari yang berasal dari berbagai fakultas di Universitas Mataram. Setelah itu, MC membuka acara dan memulai acara dengan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Marsh Universitas Mataram dan Marsh KMHD Universitas Mataram yang dinyanyikan oleh mahasiswa soshum Universitas Mataram. Selanjutanya pembacaan seloka oleh 2 orang Mahasiswi Universitas Mataram. Acara selanjutnya yaitu sambutan-sambutan. Sambutan pertama diisi Oleh Ketua Panitia Nyepi Kampus Universitas Mataram yaitu I Gusti Bagus Satya W, mahasiswa fakultas Pertanian jurusan Agribisnis. Kedua sambutan dari Ketua UKMU KMHD Universits Mataram yaitu Ida Nengah Kokoh, mahasiswa dari FKIP jurusan Pendidikan Sosiologi. Sambutan selanjutanya diisi oleh Ketua Widya Caraka Universitas Mataram dan Wakil Rektor Universitas Mataram. Sambutan-sambutan yang diberikan sangatlah membangun dan memberikan semangat kepada kita semua. Setelah semua sambutan selesai barulah pagelaran dimulai. Semua penari-penari menampilkan penampilan terbaiknya pada malam hari itu. Tepuk tangan penonton mengakhiri pagelaran tersebut. Seusai penampilan Fragmentari Dalem Balingkang, para pengisi acara berbaris rapi dibelakang kemudian MC memberikan ucapan terimakasih kepada semua yang membantu mensukseskan acara Dharma Santhi ini kemudian memperilakan untuk naik keatas panggung untuk penyerahan penghargaan serta foto bersama. Ketika foto bersama selesai barulah, seluruh panitia kumpul berbaris bersama kemudian bersimakrama dengan seluruh tamu undangan yang hadir pada malam hari itu. Acara Dharma Santhi UKMU KMHD Universitas Mataram, ditutup dengan simakrama bersama. Dhrama Santhi tahun ini sangatlah berkesan dihati semoga semua menikmati acara yang dipersembahkan oleh KMHD tercinta dan jika ada salah-salah kata maupun tindakan, mohon dimaafkan. Suksme. Om Santhi Santhi santhi Om. Satya Dharma.

Rapat Kerja UKMU KMHD UNRAM 2017


Hari senin tanggal 30 januari 2017, KMHD Unram mengadakan rapat kerja untuk kepengurusan tahun 2017. Bertempat di Sekretariat bersama PHDI NTB di jalan Bung Hatta No.5A Karang jangkong, dimulai dari pagi yang di hadiri oleh pengurus KMHD Unram 2017, alumni serta dewan peninjau berkumpul membahas setiap program kerja yang ada disetiap bidang. UKMU KMHD Unram memiliki 5 bidang yaitu Bidang Kerohanian, Bidang Kaderisasi dan Organisasi, Bidang Penelitian dan Pengembangan, Bidan Pengabdian Masyarakat dan Bidang Kreatifitas dan Kegemaran.
Setiap Bidang memiliki program kerja masing-masing yang dijabarkan dan dijelaskan pada saat rapat kerja pada hari senin tersebut. Bidang kerohanian memiliki 7 program kerja yaitu pertama Persembahyangan bersama yang dilaksanakan pada setiap bulan. Kedua ada Pekemitan yang dirangkaikan pada perayaan HUT UKMU KMHD Unram. Ketiga ada Dharma Santhi Caka Warsa 1939 (Nyepi Kampus) yang dilaksanakan pada bulan april. Keempat ada Tirtha Yatra, Kelima ada Penggantian Daksina di Pelangkiran PKM yang akan dilaksanakan pada setiap Hari Raya Purnama. Keenam ada Ngaturan Banten yang akan dilaksanakan pada Hari Raya Besar seperti Siwaratri, Saraswati, Galungan dan Kuningan. Yang terakhir ada Ngaturan Canang di PKM pada setiap Hari Raya Kliwon, Tilem dan Purnama. Semangat Kerohanian, semoga dengan 7 jumlah anggota beserta Co, semua program kerja yang diprogramkan dapat berjalan dengan lancar.
Bidang Kaderisasi dan Organisasi memiliki 7 anggota beserta Co-nya yang mempunyai 6 program kerja yaitu yang pertama ada Latihan Dasar Kepemimpinan dan Keorganisasian yang biasa disingkat dengan LDKK yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 Februari 2017. Kedua ada Inventaris Peralatan Organissi dan Perawaan PKM yang akan dilaksanakan setiap akhir bulan dan disetiap kegiatan yang melibatkan peralatan dan perlengkapan milik UKMU KMHD Unram. Ketiga ada pemantauan pengadaan sertifikat kepanitiaan yang dilaksanakan disetiap akhr kegiatan yang memerlukan sertifikat. Keemat ada pendataan Mahasiswa Baru Hindu Unram yang akan dilaksanakan saat verifikasi penerimaan mahasiswa baru baik jalur SNMPTN, SBMPTN maupun jalur MANDIRI. Kelima ada Pengenalan Organisasi UKMU KMHD Unram dan yang terakhir ada Rapat Umum atau RAPUM UKMU KMHD Unram yang akan dilaksanakan pada bulan November 2017. Semangat ya Bidang Kaderisasi dan Organisasi semoga semua program kerja yang dijalankan bisa berjalan dengan sukses.
Bidang Penelitian dan Pengembangan mempunyai 7 program kerja dengan jumlah anggota beserta Co berjumlah 8 orang yang diantaranya yaitu pertama Pengembangan Media Sosial yang akan dilaksanakan setiap waktu pada facebook, twitter, instagram, blog dan website. Keduaa, program kerja yang diprogramkan oleh litbang yaitu ada Pengkajian Program kerja yang akan dilaksanakan pada setiap waktu dengan tujuan untuk memberikan rekomendasi berdasarkan hasil dari kajian mengenai bentuk kegiatan, konsep, susunan kepanitiaan dan hal lain yang diperlukan dalam program kerja yang menggunakan kepanitiaan serta untuk memberikan penilaian program kerja UKMU KMHD Unram periode 2017 kepada pengurus selanjutnya yang akan digunakan sebagi pertimbangan penyusun program kerja. Ketiga ada Seminar Agama Hindu. Keempat ada Diklat Kemahasiswaan yang akan dilaksanakan pada bulan Mei atau Juni. Kelima ada Pengembangan Minat dan Bakat Mahasiswa Hindu Unram. Keenam ada Peringatan HUT ke-26 UKMU KMHD Unram dan program kerja yang terakhir dari litbang ada Pendataan Mahasiswa Hindu Unram dan alumni yang akan dilaksanakan pada setiap waktu. Semangat litbang.
Bidang Pengabdian Masyarakat memiliki 5 program kerja dengan 7 jumlah anggota beserta Co. Kelima program kerja tersebut diantaranya ada Donor darah dan Chek Kesehatan Gratis yang dimana donor darah terseb akan dilaksanakan pada rangkaian perayaan nyepi kampus dan chek kesehatan gratis pda rangkaian KMHD Bina Karang. Kedua ada Dhrama Bhakti yang pelaksanaannya pada rangkaian perayaan nyepi kampus dan KMHD Bina Karang. Ketiga ada Rsi Yadnya yang akan dilaksanakan dua kali yaitu pada bulan februari dan september 2017. Keempat ada Bhakti Sosial yang akan dilaksanakn pada rangkain KMHD Bina Karang dan pada bulan November juga. Kelima ada KMHD Bina Karang yang  akan mulai dilaksanakan pada bulan Februari sampai dengan November 2017. Tetap semangat ya Pengmas.
Bidang Kreativitas dan Kegemaran memiliki 8 orang anggota beserta Co dan memiliki 5 program kerja.program kerja yang pertama ada Pembuatan Pernak-Pernik KMHD seperti baju, stiker, pin dan spanduk  Hari Raya yang tujuannya disini untuk mengembangkan kreativitas anggota dan penggalangan dana. Kedua ada Pelestarian Pengembangan Potensial Seni seperti genjek dan seni tari dengan tujuan melesarikan dan mengembangkan kebudayaan daerah serta menunjukkan kreativitas mahasiswa Hindu Unram di Masyarakat. Pelaksanaannya program kerja ini dilaksanakan setiap minggu. Latihan genjek setiap hari rabu dan jumat dan seni tari setiap hari minggu tapi waktu tersebut bisa saja berubah karena menyesuaikan juga dengan jadwal dari masing-masing anggota genjek dan seni tari. Ketiga ada pengembangan Jurnalistik seperti mading dan artikel. Mading akan dibuat tiga kali dalam satu tahun dan artikel akan dibuat setiap akhir kegiatan atau acara. Keempat ada Gita Yadnya dengan tujuan untuk meningkatkan Sradha dan Bhakti kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa serta sebagai sarana saat persembahyangan. Gita Yadnya disini merupakan program kerja baru yang akan dilaksanakan setiap hari minggu sore di Mayura. Bagi seluruh anggota UKMU KMHD Unram yang ingin belajar mekidung, seloka dll ayo dateng setiap minggu sore di Taman Mayura. Program kerja yang terakhir adalah Buku Tahunan KMHD. Dalam buku tahuanan disini akan berisi tentang biodata seluruh pengurus UKMU KMHD Unram periode 2017 serta photo-photo setiap program kerja yang akan dibuat sebagus dan sekreativ mungkin agar dapat memberikan informasi pengurus kepada kepengurusan selanjutnya. Semoga seluruh program kerja dari kretivitas dapat berjalan dengan sebaik-baiknya.
Kelima bidang pada rapat kerja UKMU KMHD Unram sudah menjabarkan setiap program kerjanya dengan baik dan seluruh masukan, saran dan kritik untuk setiap bidang yang diberikan oleh alumni, dewan penasihat dll akan menjadi penyemangat untuk terus memperbaiki dan memajukan KMHD Unram. Semangat ya buat seluruh pengurus UKMU KMHD UNRAM periode 2017. Semoga semua yang telah diprogramkan dapat berjalan sebaik-baiknya. Satya Dharma!